DINAS PANGAN

KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

Dinas Pangan Tinjau Pelaksanaan Operasi Pasar Murah Komoditi Minyak Goreng oleh PT. Incasi Raya di Nagari Taeh Baruah Kecamatan Payakumbuh

Admin
Jumat, 21 Januari 2022
274 Dibaca
...

Sekretaris Dinas Pangan Kabupaten Lima Puluh Kota Ir. Indra Suriani Bersama Kepala Bidang Ketersediaan, Distribusi dan Kerawanan Pangan Iramainaliza, S.Pi berserta rombongan lakukan peninjauan Operasi Pasar Murah Komoditi Minyak Goreng oleh PT. Incasi Raya yang dilakukan dengan Kerjasama Kementerian Perdagangan pada Jum’at 21 Januari 2022 di Pasar Nagari Taeh Baruah Kecamatan Payakumbuh. Dalam pelaksanaan operasi pasar murah tersebut. PT. Incasi Raya memberikan Fasilitas Kepada Masyarakat dengan menyediakan Minyak Goreng Murah “KUWALI” dengan Harga 14.000/liter. Target utama dari kegiatan tersebut yaitu adalah masyarakat, dengan persyaratan setiap KK diberikan kesempatan untuk membeli Produk Minyak goreng sebanyak 2 Liter/KK.

Operasi Pasar Minyak Goreng Murah ini dihadiri oleh Dinas Perdagangan Kabupaten Lima Puluh Kota dan OPD Terkait. Selain itu, Operasi Pasar yang dilaksanakan secara langsung dihadiri dan diawasi oleh Wali Nagari Taeh Baruah. Dalam pelaksanaannya, Dinas Pangan melakukan penyediaan stock Minyak Goreng guna untuk memenuhi Kebutuhan Warung PAMAN (Warung Pangan Mandiri) yang telah tersebar di Kabupaten Lima Puluh Kota. Sehingga dengan adanya Operasi Pasar tersebut dapat membantu dan Menunjang Kebutuhan Warung PAMAN.

Operasi Pasar yang telah dilaksanakan mendapatkan perhatian dan Antusias Masyrakakat Setempat. Hal ini merupakan hal positif karena adanya antusiasme Masyarakat untuk mendukung program dan Kegiatan Pemerintah dalam memberikan Harga yang terjangkau. Diharapkan dengan adanya kegiatan Operasi Pasar tersebut, dapat membantu masyarakat dalam hal memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau oleh Masyarakat.

share Bagikan berita
facebook Facebook
whatsapp Whatsapp
twitter Twitter
`

Feedback